Hot News
Dark Mode
Large text article

PENGARAHAN PERSIAPAN VALIDASI INSTRUMEN AKMI ( Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia)

 Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) merupakan Dasar Informasi untuk penentuan kebijakan peningkatan pendidikan pada madrasah.

  • AKMI (Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia) dirancang untuk membantu para guru memperoleh informasi yang akurat tentang kompetensi siswa dalam literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains dan literasi sosial budaya
  • Melalui AKMI, diharapkan guru menemukan cara yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kualitas belajar-mengajar, yang pada gilirannya akan meningkatkan hasil belajar murid
  • Dengan adanya AKMI, Kemenag dan madrasah akan memiliki data diagnostik yang kuat, untuk menentukan kebijakan mutu Pendidikan madrasah, memperbaiki mutu pembelajaran, meningkatkan kapasitas guru, serta membangun budaya belajar untuk kepentingan masa depan siswa

AKMI dan Asesmen Nasional (AN) akan saling melengkapi dalam meningkatkan kualitas madrasah.

AKMI bukan dimaksudkan untuk menyaingi AN atau AKM yang dikembangkan oleh Kemendikbud. Namun, di madrasah AKMI merupakan ikhtiar melengkapi aspek atau dimensi yang belum ada pada AKM, dikarenakan madrasah memiliki keunikan yang perlu segera ditindaklanjuti secara khusus untuk meningkatkan daya saing dalam pendidikan nasional.

Peran Kanwil/Kankemenag/Madrasah:

  1. Mensuport keseluruhan proses yang perlu diikuti oleh madrasah
  2. Mengoptimalkan keikutsertaan madrasah dalam AKMI
  3. Membantu monitoring pelaksanaan AKMI maupun persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi Tindak Lanjut Perbaikan pembelajaran dimadrasah
  4. Menyiapkan tenaga HD Pelaksanaan AKMI dan Instruktur Tindak lanjut Perbaikan Pembelajaran dalam memperlancar Program AKMI secara keseluruhan.